NewsOlahraga

Incar Kemenangan, PSKC Waspadai Kecepatan Sayap Persijap

Jakarta – PSKC Cimahi akan menyulam asa mereka di babak 8 besar Pegadaian Liga 2 2024/25 usai dibekuk Bhayangkara Presisi FC di laga sebelumnya. Kali ini PSKC akan menjamu Persijap Jepara di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (1/2/2025). Ini menjadi kesempatan anak-anak Cimahi mengejar ketinggalan poin dari tim di atasnya.

Pelatih PSKC Kas Hartadi menyebutkan timnya tidak akan tampil dengan kekuatan penuh. Pasalnya gelandang mereka Adlin Cahya mengalami cedera atas tekel horor pemain Bhayangkara FC Muhamad Hargianto. Praktis Kas Hartadi harus menyiapkan pengganti salah satunya Haris Tuharea, atau M Agung Pribadi.

“Persiapan kita punya waktu tiga hari untuk kebugaran fisik pemain saja, PSKC akan bermain tidak full team, karena ada pemain kami Adlin yang kemarin lawan Bhayangkara cedera di pertengahan babak dua,” terang Kas Hartadi, dikutip dari laman Liga 2, Sabtu (1/2/2025).

Namun target menang diusung Laskar Sangkuriang, tambahan tiga poin bisa menjaga asa PSKC untuk menjadi dua tim terbaik di Grup Y ini, demi tiket lolos ke babak final. “Target kita pasti untuk bisa memenangkan pertandingan, supaya kita tidak jauh dengan klasemen teratas (Bhayangkara),” ucap Kas Hartadi.

Bicara kekuatan lawan yang dihadapinya Persijap Jepara, tim asuhan Widodo Cahyono Putro ini punya skuat muda. Mereka punya pemain-pemain cepat dan mengandalkan sektor sayap untuk menyerang lawan. Penyerang 34 tahun asal Brasil Rosalvo Rosa Junior tak luput dari perhatian.

“Pastinya kita tahu banyak pemain muda di Persijap Jepara, mereka cepat-cepat dan juga pemain asing strikernya juga bagus, tapi saya sudah siapkan untuk mengantisipasi pemain-pemain cepat itu,” papar Kas Hartadi. []

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button