NewsPolitik

Puluhan Tukang Becak Antar 30 Bacaleg DPRK PAN Banda Aceh ke KIP

Banda Aceh – Puluhan tukang becak mengantar 30 bakal calon legislatif (bacaleg) DPRK dari Partai Amanat Nasional (PAN) Banda Aceh untuk melakukan pendaftaran ke Kantor KIP Banda Aceh, Jumat (12/5/2023).

Rombongan dipimpin langsung Ketua DPD PAN Banda Aceh, Aminullah Usman. Ikut hadir mendampingi Sekretaris PAN Banda Aceh, Rahmad Djailani dan puluhan kader.

“Alhamdulillah hari ini kita telah mendaftarkan 30 bakal caleg dari PAN Banda Aceh untuk tingkat DPRK,” kata Aminullah Usman kepada wartawan, usai proses pendaftaran.

Wali Kota Banda Aceh periode 2017-2022 itu mengungkapkan, 30 bakal caleg yang didaftarkan kali ini berasal dari berbagai kalangan, seperti tokoh, pemuda, milenial, mantan pejabat, keuchik dan mukim.

“Dari 30 bakal caleg yang kita daftar, 17 orang adalah laki-laki dan 13 orang perempuan,” sebut Aminullah.

Aminullah optimis para bakal caleg itu bisa meraup suara maksimal pada Pemilu 2024 mendatang. Dari 30 bakal caleg, Amin menargetkan sekurang-kurangnya PAN Banda Aceh meraih 7 kursi DPRK periode 2024-2029.

“Kami tekat mempertahankan 5 kursi Pemilu 2019 (15766 suara) dan target tambahan 2 kursi Pemilu 2024 (25000 suara),” ujar Aminullah.

Tukang becak mengantar bacaleg PAN mendaftar ke KIP Banda Aceh, Jumat (12/5/2023). Foto: Sudutberita.id

Untuk meraih target tersebut, kata Aminullah, pihaknya telah melakukan berbagai upaya jauh-jauh hari, seperti memperkenalkan partai, memperhatikan masyarakat yang membutuhkan dan sejumlah aksi sosial lainnya.

“Setelah bacaleg mendapatkan pengesahan dari KIP, kita segera melakukan pendidikan ke bacaleg ini bagaimana cara komunikasi dengan masyarakat, sehingga mereka nanti tidak asal-asalan berbicara di tengah masyarakat, jadi mereka terdidik,” pungkasnya. []

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button