News

Angkut 57 Penumpang, Kapal FB Tarikul Islam 2 dari Myanmar Terdampar di Aceh Besar

Angkut 57 Penumpang, Kapal FB Tarikul Islam 2 dari Myanmar Terdampar di Aceh Besar

Banda Aceh – Imigran Rohingya kembali terdampar di Provinsi Aceh, tepatnya di Pesisir Desa Ladong, Kecamatan Masjid Raya, Kabupaten Aceh Besar, Minggu (25/12/2022).

Kabid Humas Polda Aceh Kombes Winardy mengatakan, kapal yang berisikan 57 warga Myanmar atau Imigran Rohingya tersebut mengalami rusak mesin, sehingga terdampar akibat terbawa angin ke Pesisir Desa Ladong, Aceh Besar.
Berdasarkan penuturan salah satu penumpang, jelas Winardy, kapal bernama FB Tarikul Islam 2 itu mengalami kebocoran di lambung kanan dan stok makanan habis, sehingga terpaksa mendarat.
“Mereka terpaksa mendarat dan beristirahat di Ladong karena lambung kapalnya bocor dan makanan habis, sambil menunggu arahan dari pihak Imigrasi Kota Banda Aceh,” kata Winardy, dalam rilis singkatnya, Minggu (25/12/2022).
Dari 57 penumpang, jelas Winardy lagi, empat di antaranya dilaporkan sakit. Para pengungsi tersebut selanjutnya akan diarahkan ke Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Aceh Besar.
“Sementara ini akan kita arahkan ke Dinsos Aceh Besar. Namun, kami akan berkomunikasi dan berkoordinasi dengan pihak terkait lintas sektoral untuk mengatasi masalah ini,” ujar Winardy. []

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button