NewsOlahraga

87 Pemain Aceh Ikut Seleksi Timnas U-17 untuk Piala Dunia

Banda Aceh – Sebanyak 87 pemain Aceh mengikuti seleksi timnas U-17 untuk Piala Dunia U-17 tahun 2023. Kegiatan yang digelar Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Aceh itu berlangsung di Lapangan Sintetis, Kompleks Stadion Harapan Bangsa (SHB), Banda Aceh, Minggu (16/7/2023).

Ketua Asprov PSSI Aceh, Nazir Adam mengatakan, 87 pemain yang ikut seleksi itu berasal dari sejumlah kabupaten/kota di Tanah Rencong. Bagi yang lolos seleksi nantinya, akan mengikuti tahapan seleksi di tingkat zona Medan pada 29 Juli mendatang.

Ia menyebutkan, zona Medan tersebut meliputi Sumatera Utara, Sumatera Barat dan Aceh. Medan sendiri adalah satu dari 12 titik yang ditunjuk sebagai tempat pelaksanaan seleksi timnas U-17.

“Bagi yang lolos di Zona Medan, para pemain ini akan mengikuti seleksi tingkat nasional di Jakarta dan mungkin di sana nanti baru ditentukan kerangka tim Piala Dunia U-17,” sebut Nazir Adam kepada sudutberita.id, Minggu (16/7/2023).

Nazir Adam menyebut tak ada pembatasan kuota pemain yang bakal dikirim ke Medan. Oleh karena itu, semua pemain memiliki peluang untuk lolos ke tahap berikutnya.

“Tidak ada batas berapa pemain yang berangkat ke Medan, jika semua baik maka semua akan berangkat, tentu ini tim seleksi yang menentukan, tentu mereka tidak asal pilih,” ucap Nazir Adam, didampingi Sekretaris Umum Asprov PSSI Aceh, Nazaruddin.

Dalam kesempatan itu, Nazir Adam berharap kepada pemain yang ikut seleksi dapat menjadikan ajang ini sebagai momentum untuk mengangkat harkat dan martabat orang tua, keluarga, dan daerah.

“Saya katakan pada pemain, kalian sangat beruntung, hanya kelahiran tahun 2006 yang bisa ikut seleksi ini, jadi tidak semua orang mendapat kesempatan ini,” tegas Nazir Adam.

Bakal calon anggota DPD RI itu juga berharap para pemain yang lolos seleksi ke Medan untuk tetap konsisten, menjaga nama baik Aceh dan tidak cepat berpuas diri.

“Sampai ke Medan harus tetap semangat, bek leumoh bulee, kita juga harus tunjukkan pemain-pemain Aceh mampu,” ujarnya. []

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button