Banda Aceh – Hendra dan Zulkarnaini Syeh Joel siap bertarung dalam Pilkada 2024 sebagai Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sabang. Pasangan ini secara resmi mendaftar ke DPP Partai Aceh di Banda Aceh, Senin (20/5/2024).
Hendra-Syeh Joel datang ke kantor DPP PA di kawasan Batoh, diantar oleh sekitar seribuan warga Sabang yang menggunakan 10 bus. Pasangan ini juga didampingi oleh Ketua DPW PA Sabang, Nazaruddin alias Tgk Agam.
“Setelah kami telaah dan pelajari bersama, sesuai dengan karakternya Kota Sabang, maka beliau lah yang terpilih sebagai balon Wali Kota Sabang dari Partai Aceh periode 2024-2029,” kata Tgk Agam kepada wartawan.
Tgk Agam yang juga Wali Kota Sabang periode 2017-2022 itu menilai Hendra-Syeh Joel adalah pasangan serasi. Ia mengajak semua komponen untuk sama-sama membangun Sabang dengan koneksi, relasi dan komunikasi.
“Pasangan ini sesuai dengan kulturnya Sabang, dengan kemajemukan Sabang yang memiliki berbagai suku, ada Aceh, Jawa, Padang, Tionghoa dan lainnya. Sabang seperti miniaturnya Indonesia,” ungkap Tgk Agam.
Selain Partai Aceh, kata Tgk Agam, pasangan ini juga telah mendaftar ke Partai Demokrat. Pihaknya akan terus membangun komunikasi dengan partai-partai lain demi kemajuan Sabang ke depan.
“Kemarin kita sudah mendaftar ke Demokrat, nanti malam komunikasi dengan partai lain, semua kita rangkul,” kata Tgk Agam.
Sementara, Bakal Calon Wakil Wali Kota Sabang, Zulkarnaini Syeh Joel menyampaikan terima kasih kepada DPP PA dan DPW PA Sabang yang telah mempercayakannya dan Hendra untuk bertarung pada Pilkada 2024 mendatang.
“Hari ini kita tahu Sabang butuh dukungan-dukungan luar biasa, artinya butuh dukungan dari Pemerintah Pusat dan butuh dukungan dari Pemerintah Aceh, di sini lah kolaborasi yang kami bangun untuk Sabang yang lebih maju ke depan,” kata Syeh Joel yang juga Ketua DPW PSI Aceh.
Salah satu program yang akan dilakukan pasangan Hendra-Syeh Joel jika terpilih nanti adalah melakukan digitalisasi situs-situs sejarah dan wisata yang ada di Sabang. Hal ini, menurut Syeh Joel, akan mempermudah para wisatawan yang akan berkunjung ke pulau ujung barat Sumatra itu.
“Situs-situs atau objek wisata yang ada di Sabang itu insyaAllah akan kita lakukan seperti digitalisasi lah, artinya tourism yang akan masuk ke Sabang ke depan, mereka sudah tahu, hari ini saya ke Sabang mau ke mana, insyaAllah itu menjadi salah satu misi yang akan kami lakukan ke depan,” ujarnya.
Selain itu, pasangan Hendra-Syeh Joel juga akan melanjutkan program-program pro rakyat yang telah dilakukan oleh Tgk Agam selaku wali kota sebelumnya.
“Program yang sudah dibentuk di Sabang itu harus kami lanjutkan, ini yang terpenting sekali, karena di situ memang harapan besar masyarakat Sabang, saya kira kolaborasi hari ini didukung penuh wali kota senior (Tgk Agam) membuka peluang bagi kami memimpin kota Sabang lima tahun ke depan,” pungkasnya. []