Aceh Besar – Presiden Joko Widodo meresmikan Gedung Aneuk Muda Aceh Unggul Hebat (AMANAH) di Kawasan Industri Aceh, Aceh Besar, Selasa (15/10/2024). Fasilitas tersebut melengkapi manfaat program pemberdayaan generasi muda yang telah dijalankan di Provinsi Aceh.
“Kita harapkan juga menjadi embrio bagi ekonomi-ekonomi, startup. Kemudian juga ekonomi-ekonomi dengan sentuhan teknologi modern sehingga menggeser dari yang sebelumnya tradisional menuju ke pertanian modern. Dari yang sebelumnya perkebunan tradisional ke perkebunan yang modern,” tutur Jokowi.
Program unggulan presiden Jokowi yang diinisiasi Badan Intelijen Negara (BIN) itu disiapkan secara khusus untuk memberdayakan generasi muda di Provinsi Aceh. Khususnya, dalam mengembangkan inovasi dan kreativitas sesuai minat-bakat mereka.
Program AMANAH memiliki tujuh program unggulan di antaranya dalam sektor pertanian, peternakan dan perikanan. Di bidang pertanian, AMANAH mengelola lahan seluas total hingga 1.667 hektar di Kecamatan Peureulak Barat Kabupaten Aceh Timur.
AMANAH bahkan membangun mesin digital bernama Rice Milling Unit premium pertama di Kabupaten Aceh Timur sekaligus sebagai titik lumbung padi. Fasilitas tersebut memiliki kapasitas produksi mesin hingga 600 ton per bulan serta melakukan penangkaran benih, yang memiliki sertifikasi grade A.
AMANAH juga membentuk kampung inovasi AMANAH yang hasilnya mampu meningkatkan produktivitas hasil panen sebesar 32.8%. Ke depannya, mereka terus berupaya meningkatkan harga jual gabah dari para petani.
Di Kabupaten Bener Meriah, AMANAH membudidayakan cabai merah keriting dengan teknologi pertanian presisi, yaitu AMANAH Smart Nutrition. Hasilnya, produktivitas meningkatkan hingga 40%, mengurangi pemakaian air dan pupuk hingga 30%, dan mengurangi tenaga kerja petani hingga 80%.
AMANAH mengaplikasikan system automatic weather station di seluruh lahan pertanian yang dibinanya. Inovasi tersebut mampu memperkirakan cuaca, menentukan arah angin, mengukur curah hujan dan kelembaban.
Dengan merotasi tanam jagung bioteknologi di Pasie Raja, Aceh Selatan, AMANAH membudidayakan ubi beniazuma khusus ekspor. Penanamannya bersumber dari kultur jaringan yang disediakan oleh pihak swasta.
Tak hanya pertanian, perkebunan, peternakan dan perikanan, AMANAH pun fokus mengembangkan sektor lainnya. Seperti UMKM, olahraga, lingkungan hidup, pendidikan dan ekonomi kreatif dengan anggota mencapai 20.256 yang tersebar di seluruh Provinsi Aceh.
“Saya kira ini sebuah lompatan dan saya senang anak-anak muda di Aceh cepat menyesuaikan dengan teknologi pertanian, perkebunan. Produk-produk (yang dihasilkan) seperti nilam, kopi dan lainnya,” ujar Jokowi mengapresiasi kerja keras BIN.
Program dan Gedung AMANAH memiliki sembilan fungsi, yaitu pusat kreativitas, pelatihan dan workshop dan inkubator UMKM. Kemudian, sebagai ruang kolaborasi, galeri seni dan pameran, sentra teknologi, program kreatif berbasis lingkungan, kegiatan budaya dan seni, hingga kemitraan dan jaringan.
Sementara itu, Kepala BIN Budi Gunawan menyampaikan ucapan terima kasih atas kepedulian dan kontribusi Presiden Joko Widodo selama ini. Termasuk, gagasannya untuk membangun AMANAH Youth Creative Hub di Aceh.
“AMANAH Youth Creative Hub akan selalu dikenang sebagai amanat Pak Jokowi untuk masa depan anak muda Aceh. Mereka melihat AMANAH membawa harapan masa depan mereka untuk lebih makmur. Insyaallah program AMANAH ini bisa terus berkelanjutan,” tuturnya.
Gedung AMANAH terletak di Kawasan Industri Aceh (KIA) Desa Ladong Kecamatan Mesjid Raya, Kabupaten Aceh Besar. Bangunan berada di lahan lahan seluas hampir 1,5 hektare, tepatnya sekitar 14.646 meter persegi.
Peresmian Gedung AMANAH atau AMANAH Youth Creative Hub berlangsung meriah dengan penampilan berbagai kreasi seni tari dan musik tradisional. Kedatangan presiden disambut antusias oleh ribuan masyarakat sebagai bentuk apresiasi terhadap program AMANAH. []