News

Wakil Ketua DPRA: PON Aceh Harus Lebih Baik dari Pelaksanaan Sebelumnya

Banda Aceh – Wakil Ketua DPR Aceh, Teuku Raja Keumangan menegaskan agar PON XXI Aceh harus lebih baik dari pelaksanaan PON sebelumnya.

Hal itu ditegaskan TRK sapaan Teuku Raja Keumangan usai melakukan pertemuan dan temu ramah bersama Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo yang dilaksanakan oleh Pj. Gubernur Aceh di Anjong Mon Mata Banda Aceh, Sabtu (17/5/2024) malam.

Hadir dalam temu ramah tersebut Anggota DPR RI Komisi IV dari Fraksi Partai GOLKAR Salim Fakhry, Ketua DPR Aceh Zulfadli, A.Md, dan Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI Niko Fahrizal.

TRK kepada media menambahkan bahwa PON XXI Aceh adalah harga diri masyarakat Aceh dan akan menjadi salah satu tolak ukur keberhasilan pemerintahan di Aceh saat ini.

“Kita harus berkaca dan belajar pada pelaksanaan PON sebelumnya, apa yang menjadi kekurangan dan apa kelebihannya, kekurangan itu yang harus diperbaiki, dan harusnya PON Aceh tentu lebih baik dari pelaksanaan PON sebelumnya,” ujar dia.

TRK juga menekankan agar Penanggung Jawab pelaksanaan PON XXI khusus di wilayah Aceh agar dapat memacu persiapan pelaksanaan Pesta olahraga terbesar di Indonesia itu khususnya terkait dengan infrastruktur.

“Ini waktu kan sudah tidak lama lagi, saya pikir harusnya infrastruktur nya sudah siap, atau minimal tahap finishing, oleh karena itu kita tekankan Penanggung Jawab PON XXI benar-benar memacu pembangunan infrastruktur dengan sisa waktu yang ada saat ini,” ujar dia. []

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button