News

Fadhil Rahmi Berikan Motivasi untuk Para Hafidz Alquran

Banda Aceh – Senator DPD RI asal Aceh HM Fadhil Rahmi Lc MA menyebutkan, minat belajar remaja asal Aceh ke timur tengah kian meningkat setiap tahunnya.

Hal ini disampaikan pria yang akrab disapa Syech Fadhil saat bersilaturahmi dengan belasan penghafal Alquran di Gampong Lampaseh Kota, Kamis (16/2/2023). Pertemuan tersebut difasilitasi oleh Wakil Ketua DPW Partai NasDem Aceh Fevi Desy Noliza.

“Alhamdulillah trennya positif. Minat belajar anak-anak asal Aceh ke timur tengah terus meningkat tiap tahunnya. Harapan saya juga, agar para adik-adik ini juga bisa menempuh pendidikan ke sana,” ujar Syech Fadhil.

Kepada para hafidz tersebut, Syech Fadhil berpesan agar mereka lebih giat dalam belajar sambil meningkatkan hafalan Alquran.

“Saya yakin adik-adik sekalian memiliki potensi yang sangat luar biasa. Oleh karena itu saya berharap agar adik-adik sekalian lebih serius untuk belajar dan tentunya sambil meningkatkan hafalan Alquran,” pintanya.

Syech Fadhil juga meminta kepada para hafidz tersebut untuk juga memperdalam Bahasa Arab. Apalagi jika ada keinginan untuk berkuliah ke timur tengah. Selain itu, dirinya juga berpesan agar para hafidz menerapkan nilai-nilai Alquran dalam kesehariannya.

“Tidak harus belajar ke timur tengah, adik-adik juga bisa belajar di mana saja. Saya yakin adik-adik ini akan menjadi lebih hebat dari saya nantinya, juga menjadi orang-orang yang bermanfaat bagi agama, daerah, dan tentunya menjadi kebanggaan orangtua,” ujarnya.

“Yang terpenting adalah harus mampu menerapkan nilai-nilai Alquran dalam kehidupan sehari hari,” kata sahabat Ustadz Abdul Somad ini.

Sementara itu, Wakil Ketua DPW Partai NasDem Aceh Bidang Perempuan dan Anak, Fevi Desy Noliza, menyebutkan ada sekitar 12 orang para tahfidz Alquran yang hadir dalam pertemuan tersebut.

“Mereka berasal dari berbagai daerah di Aceh, rata-rata mereka sudah sudah menghafal 15 juz Alquran dan bahkan ada yang sudah menghafal 30 juz,” ujar Fevi.

Fevi mengatakan, satu diantara para hafidz Alquran yang selama ini menjadi anak asuhnya sedang menempuh pendidikan di Libya.

“Ada satu orang yang sudah melanjutkan pendidikan ke Libya, namanya Irhamna. Keberangkatannya dibantu oleh Syech Fadhil waktu itu,” sebutnya.

Fevi berharap, kehadiran Syech Fadhil dalam pertemuan tersebut dapat memberikan motivasi kepada anak asuhnya tersebut.

“Semoga mereka dapat mendapatkan motivasi dan ilmu dari alumni timur tengah yang saat ini sedang duduk di bangku DPD RI tersebut,” pungkas Fevi. []

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button