DuniaNews

Ilham Sebut Rusia tak Sengaja Tembak Pesawat Azerbaijan Hingga Jatuh

Jakarta – Presiden Azerbaijan Ilham Aliyev akhirnya mengakui bahwa pesawat Azerbaijan Airlines J2-8243 jatuh karena ditembak ketika melintasi wilayah udara Rusia. Namun dia menyebut tembakan itu tidak disengaja.

“Pesawat kami ditembak jatuh secara tidak sengaja,” kata Aliyev kepada televisi pemerintah Azerbaijan, Minggu (29/12/2024).

Aliyev menambahkan bahwa pesawat Azerbaijan Airlines J2-8243 mengalami semacam gangguan elektronik dan kemudian ditembaki saat mendekati kota Grozny di Rusia Selatan. Dia pun menyayangkan sikap Rusia yang seolah berusaha menutup-nutupi peristiwa tersebut.

“Sayangnya, dalam tiga hari pertama (pasca insiden) kami hanya mendengar versi yang tidak masuk akal dari Rusia,” kata Aliyev, mengutip pernyataan di Rusia yang mengaitkan kecelakaan itu dengan burung atau ledakan semacam tabung gas.

“Kami menyaksikan upaya yang jelas untuk menutupi masalah ini,” tambah Aliyev.

Aliyev ingin Rusia mengakui kesalahannya dalam insiden jatuhnya pesawat Azerbaijan Airlines J2-8243. Dia pun menyerukan Moskow menghukum mereka yang bertanggung jawab atas kerusakan fatal pada pesawat tersebut.

Sebelumnya Presiden Rusia Vladimir Putin menyampaikan permintaan maaf kepada Ilham Aliyev atas insiden jatuhnya pesawat Azerbaijan Airlines J2-8243. Hal itu karena peristiwa nahas tersebut terjadi di wilayah udara Rusia. []

Sumber: Republika

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button