NewsPariwisata

Taman Hutan Kota Langsa, Objek Wisata Favorit Keluarga

Langsa – Taman Hutan Kota Langsa merupakan salah satu objek wisata di kota tersebut yang ramai dikunjungi pengunjung, terutama saat akhir pekan. Terletak di Jalan Perumnas, Desa Paya Bujok Seuleumak, Kecamatan Langsa Baro, Kota Langsa, Taman Hutan ini menjadi objek wisata favorit keluarga.

Jarak untuk menempuh ke objek wisata ini hanya sekitar 5 menit dari pusat ibu kota Langsa. Ada dua akses untuk menuju ke Taman Hutan Kota ini yaitu melalui Jalan Perumnas dan akses kedua melalui PTP Langsa. Wisata ini ramai dikunjungi oleh para wisatawan baik lokal maupun luar daerah.

Objek wisata ini sangat ekonomis, wisatawan hanya perlu merogoh kocek Rp 5 ribu untuk sekali masuk. Dengan uang Rp 5 ribu ini, wisatawan dapat menikmati sepuasnya sepanjang hari di Taman Hutan Kota Langsa.

Ketika sampai di tempat tujuan, Anda akan memasuki kawasan yang begitu asri, pohon-pohon yang menjulang tinggi, dan angin yang mendayu-dayu. Pohon-pohon tersebut ditandai dengan tulisan-tulisan yang menjelaskan tentang jenis pohon, termasuk bahasa latinnya.

Nah, selain sebagai tempat liburan, objek wisata Taman Hutan Kota Langsa juga cocok untuk memperkuat literasi dan mendapatkan ilmu tentang tumbuhan.

Selain flora, di Taman Hutan Kota Langsa juga terdapat fauna seperti seperti kuda, kura-kura, buaya, ular dan lain sebagainya. Bagi Anda pecinta satwa, objek wisata ini sangat direkomendasikan untuk dikunjungi.

Hewan-hewan di objek wisata Taman Hutan Kota Langsa. Marzatil Husna/sudutberita.id

Sebab, di sini Anda juga bisa mendapatkan kesempatan memberi makan rusa dan makanannya sudah disediakan oleh pihak pengelola. Dengan biaya Rp 2 ribu, Anda sudah mendapatkan pakan rusa berupa satu ikat wortel.

Menurut penuturan pengelola, memberi makan rusa sangat digemari oleh para pengunjung, terutama anak-anak. Apalagi, aktivitas ini dapat membantu anak-anak dalam hal interaksi, tidak hanya sesama manusia tapi juga kepada hewan.

Ramah Keluarga dan Anak

Taman Hutan Kota menjadi salah satu objek wisata di Kota Langsa yang paling rekomended untuk dikunjungi oleh keluarga. Namun, wisatawan diminta berhati-hati terhadap monyet-monyet liar yang berkeliaran di kawasan taman hutan wisata kota Langsa tersebut. Biasanya, monyet-monyet tersebut dengan cekatan akan mengambil makanan yang dibawa pengunjung.

Hutan kota ini sangat luas, sehingga banyak sekali yang dapat dinikmati untuk memenuhi liburan keluarga Anda. Di antara fasilitas yang tersedia yaitu flying fox, naik sepeda menyeberangi sungai, naik perahu bebek dan disuguhi pemandangan yang syahdu dengan jembatan warna-warni yang sangat menarik, yang disertai dengan pohon-pohon.

Nah, untuk menikmati berbagai wahana, Anda harus membayar lagi, karena itu exclude dari tiket masuk, dan untuk harga wahana yang akan dinaiki tentu berbeda-beda harganya.

Bukan hanya itu, pesonanya tidak hanya sampai di sana, jika Anda ke arah utara, wisatawan akan bersantai ria di kantin ala-ala cafe yang banyak menyediakan makanan dan minuman. Berbagai varian makanan dan minuman telah disediakan di tengah-tengah hutan kota.

Taman Hutan Kota Langsa juga dilengkapi dengan toilet, juga dihimpit oleh sekumpulan kandang burung-burung dengan ragam jenis. Kemudian, jika Anda ke arah barat, maka akan mendapati pesona dengan sejarah dan budaya Aceh.

Di sana, Anda akan mendapati beberapa Rumoh Adat Aceh, dengan gaya ukir yang berbeda tergantung dari kabupaten mana rumah tersebut berasal, kemudian terdapat jeungki khas orang Aceh.

Untuk mengenal lebih jauh sejarah dan budaya Aceh, Anda juga diperbolehkan masuk ke dalam rumoh Aceh tersebut dan ada pemandu yang akan menemani Anda.

Rumah adat di objek wisata Taman Hutan Kota Langsa. Marzatil Husna/sudutberita.id

Tidak jauh dari tempat Rumoh Aceh tersebut, Anda akan mendapatkan wahana milenial, yaitu tempat bermain skate board. Buat Anda yang menyukai permainan ini, sangat direkomendasikan untuk menjajalnya.

Selain skate board, di Taman Hutan Kota Langsa Anda juga bisa naik motor ATV. Dengan kendaraan mini ini, Anda dapat berkeliling ria di Taman Hutan Kota Langsa.

Taman Hutan Kota Langsa tidak menjadikan pengunjung bosan dengan pesonanya, karena taman wisata ini terus melebarkan sayapnya dengan terus berkembang, menambahkan beberapa pesona baru setiap tahunnya.

Baru-baru ini, Taman Hutan Kota Langsa menambah wahana baru yaitu waduk yang dilengkapi dengan speed boat. Waduk tersebut menyajikan pemandangan yang begitu eksotis, dengan jembatan dan terdapat 1 buah rumah yang sangat klasik.

Dengan biaya Rp 10 ribu, Anda sudah bisa menaiki speed boat untuk 2 kali putaran waduk tersebut. Dengan harga ini, Anda juga sudah mendapat fasilitas life jacket, sehingga keamanan wisatawan akan terjamin.

Mengelingi waduk sambil menikmati pemandangan nan indah tentu menghadirkan sensasi tersendiri. Maka, objek wisata ini sangat cocok bagi Anda yang ingin melepaskan penat dari rutinitas pekerjaan.

Salah seorang pengunjung, Dhea Anggraini, Sabtu (18/3/2023) mengaku sangat senang bisa berkunjung ke objek wisata Taman Hutan Kota Langsa. Menurutnya, lokasi ini sangat tepat bersantai di akhir pekan.

Menurut ibu dua anak tersebut, objek wisata Taman Hutan Kota Langsa sangat menarik dan sangat cocok sebagai arena liburan keluarga dan anak-anak.

“Destinasi taman hutan kota Langsa ini sangat menarik, apalagi untuk arena liburan keluarga dan untuk anak-anak, karena anak-anak mendapatkan edukasi juga membantu anak lebih peka terhadap alam serta lebih mengenal akan flora dan fauna,” kata dia. []

Reporter: Marzatil Husna

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button